Minggu, 03 Juni 2012

Lautan Lava

Games yang tingkat kesulitan cukup tinggi ini dilakukan per kelompok, setiap kelompok minimal berisikan lima orang, cara bermainnya adalah, panitia outbound menyiapkan track, tracknya mau lurus, berbelok atau zigzag terserah saja, dan yang terpenting setiap kelompok di beri alat bantu berupa papan berukuran 40cm X 20cm , atau pun bisa menggunakan keset, semua anggota kelompok harus masuk kedalam alat bantu dan satu alat bantu lainya di pindahkan kedepan dan semua anggota kelompok berpindah dari alat bantu yang tadi diisi semua anggota ke alat bantu di depanya begitu seterusnya sampai pada garis finish yang sudah ditentukan, jika ada salah satu kaki dari anggota yang menyentuh tanah atau garis rintangan maka permainan di ulang dari garis start atau bisa didiskualifikasi langsung...


Perang Nama

Games ini sangat menuntut konsentrasi tinggi dan daya ingat yang cakap. Cara bermainnya sederhana,contoh kita akan bermain dengan dua kelompok, kelompok pertama kita namakan mangga dan kelompok kedua kita namakan jeruk, setiap kelompok berisiskan lima orang. Instruktur memerintahkan setiap kelompok membuat barisan memanjang kebelakang, peraturannya jika instruktur menyebut nama kelompok jeruk, maka kelompok jeruk dari orang yang berada dibarisan pertama harus berkata "Pasukan" di ikuti oleh orang nomor 2 berkata "Siap" orang ketiga berkata "Tembak" orang keempat berkata "Dor" dan orang yang terakhir harus menyebutkan nama kelompok lawannya "Mangga" sambil berlari kedepan mengisi posisi barisan paling depan, dan untuk kelompok yang disebutkan nama kelompoknya oleh kelompok lawan harus melakukan hal seperti tadi "Pasukan" "Siap" "Tembak" "Dor" dan menyebutkan nama kelompok lawan begitu seterusnya sampai ada kelompok yang melakukan kesalahan.
Games ini bisa dilakukan lebih dari tiga kelompok atau sepuluh kelompok sekaligus, dan itu berarti tingkat kesulitannya akan semakin tinggi karena kita harus mengingat nama setiap kelompok lawan kita...

Minggu, 27 Mei 2012

44: Sliding Ball

44: Sliding Ball: Games dengan tingkat kesulitan sedang cara bermainnya : setiap kelompok berisikan 10 oarang atau lebih, dan masing - masing kelompok diber...

Sliding Ball

Games dengan tingkat kesulitan sedang
cara bermainnya :
setiap kelompok berisikan 10 oarang atau lebih, dan masing - masing kelompok diberikan satu,dua atau tiga  bola kecil tergantung fasilitator,alat slinding yang terbuat dari peralon 3" yang dibelah menjadi dua bagian dan memakai tali serta ember kecil sebagai tempat bolanya.fasilitator memberikan garis start untuk memulai permainan dan tentunya garis finish yang sudah di berikan ember kecil.
peraturannya :
setiap kelompok menggelindingkan bola dari alat sliding bergantian dari garis start sampai garis finish,jika ada yang menjatuhkan bola maka permainan di mulai kembali dari garis start.

Stick Transfer

Games dengan tingkat kesulitan yang mudah, dan biasanya dilakukan disela - sela Ice Breaking.
Cara bermainnya :
Pertama fasilitator memerintah kan kelompok untuk berbaris, dan setiap kelompok diberi satu stick yang terbuat dari kayu atau bambu,stick di pegang oleh perserta dibarisan terdepan.
Peraturannya adalah :
Memindahkan stick dari peserta dibarisan terdepan sampai pada barisan terakhir atau paling belakang ,stick tidak boleh dipegang oleh tangan,melainkan diselipkan di antara kepala dan bahu , jika ada peserta yang melakukan kecurangan dengan menggunakan tangan, permainan di ulang dari depan begitupun kalau sticknya jatuh game di ulang dari depan,dan jika ada kelompok yang berhasil mentransfer stick sampai pada peserta paling belakang, maka peserta terakhir yang mendapatkan stick berlari zigzag memutari peserta yang lainnya sampai pada barisan terdepan adalah pemenangnya.

Pengertian lain tentang outbound

Outbound Training Programme adalah program yang dirancang bagi organisasi, perusahaan atau sekolah-sekolah yang ingin meningkatkan atau membangun sikap kepemimpinan dan kerjasama kelompok dalam diri karyawan dalam suatu perusahaan atau siswa suatu sekolah atau anggota dalam suatu organisasi.

Kegiatan Outbound Training dilakukan di alam terbuka, ini akan membuat kegiatan outbound menjadi lebih menyenangkan dan juga penuh tantangan, sehingga karyawan atau siswa yang mengikuti kegiatan outbound tidak merasa tertekan dan jenuh dengan program outbound tersebut.


Tujuan Kegiatan Outbound :
  1. Menumbuhkan sikap kepemimpinan dan keberanian dalam mengambil keputusan
  2. Meningkatkan sportifitas yang dapat diterapkan dalam kegiatan kerja sehari- hari
  3. Meningkatkan motifasi dalam kerjasama kelompok.
  4. Meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara efektif
  5. Menumbuhkan komitmen pada norma yang disepakati
  6. Menumbuhkan semangat berkompetisi dalam konteks untuk mencapai tujuan bersama
  7. Membangun sikap pantang menyerah dalam menyelesaikan permasalahan kerja
  8. Melatih membuat perencanaan yang matang dan koordinasi tim yang rapi
  9. Melatih kemampuan mengambil keputusan yang efektif dalam situasi sulit

Birma Crosser


Tujuanoutbound trainingpermainanini adalah melatih percaya diri untuk menghadapi segala ujian danrintangan dalam kehidupan. Alat bantu dalamout bound training  permainan ini meliputi bambu,karmentel, kong, snappling, webbingdan helm. Adapun prosedur dalam permainan Birma Crosser adalah :1.Setiap peseta diminta meniti bambu yang telah disediakan denganketinggian 2 m dan panjang 15 m2.Fasilitator memasangkan kelengkapan pengaman sebelum pesertamelaksanakan tugas tersebut3.Fasilitator memberikan arahan dan motivasi agar peserta berhasil melewati bambu dengan sebaik-baiknya.4.Fasilitator memegang tali pengaman untuk menjaga keselamatan peserta.5.Saat pelaksanaan peserta yang lain menunggu giliran
Pemaknaan dalamprogram outboundpermainan ini adalah :
1.Mampukah semua peserta melaksanakan tugasnya dengan baik ?2.Adakah peserta yang merasa takut akan ketinggian ?3.Apa kunci keberhasilan mereka ?4.Apa yang menjadi penyebab kegagalan ?